Home BEHIND THE MUSIC Setelah “Muruk Seni”, Trio Imut “Bantu Ibu”
BEHIND THE MUSIC tampilkan di SLIDESHOW

Setelah “Muruk Seni”, Trio Imut “Bantu Ibu”

Trio Imut

TEPAT setahun setelah muncul pertama kali, tiga penyanyi anak-anak yang tergabung dalam Trio Imut akhirnya memiliki rekaman lagi. Satu lagu baru berjudul “Bantu Ibu” dirilis secara resmi Minggu (21/11). Menariknya, kali ini produksi dibiayai secara mandiri.

“Iya, penggarapan rekaman juga video klip lagu Bantu Ibu dibiayai dari hasil Google adsense dan dari penayangan video klip pertama Trio Imut di Youtube, Muruk Seni. Jadi bisa dibilang dibiayai secara mandiri oleh Trio Imut,” jelas made Subrata, salah satu orangtua personel yang juga bertindak sebagai produser.

Jika untuk debutnya tahun lalu Trio Imut membawakan lagu ciptaan Komang Raka, kali ini mereka membawakan karya Dek Artha yang sekaligus menggarap musik. “Seperti judulnya, lagu ini berupaya mengedukasi anak-anak agar selalu membantu ibu di rumah. Jadi agar anak-anak tidak hanya main-main, pegang HP saja, banyak pekerjaan di rumah yang bisa dibantu untuk meringankan ibu,” jelas Dek Artha.

Menyesuaikan dengan tema lagu, suting video klip yang digarap oleh Andy Duarsa juga dilakukan lebih banyak di dalam rumah. Begitu pula penampilan personel Trio Imut dikonsepkan sebagai anak rumahan.

Trio Imut yang diproklamirkan November tahun lalu, terdiri dari adalah Michelia Chika Cempaka, Indhira, dan Fiona. Sebelum bergabung untuk satu karya bersama, masing-masing sudah pernah rekaman di album Bali Kumara #7 di tahun 2019. Bahkan Chika mendahului dengan merilis single “Seneng Dados Nak Bali” (2018) dan mini album “Di Beten Langit Bali” (2019).

Menurut sang produser, Made Subrata, kemunculan Trio Imut tak lepas dari semangat kuat dari orangtua ketiga personel, terutama ibu-ibunya. Saat lomba menyanyi Bali Kumara #7, semua anak-anak yang rekaman turut tampil mengisi jeda acara. Agar tidak kebanyakan memakan waktu, mereka kemudian dikelompokkan atau digabung. Kebetulan, Chika, Indhira dan Fiona umurnya sepantaran, sehingga muncul ide untuk membuat trio.

Setelah tampil di acara lomba tersebut, malah terpikir kenapa tidak diseriusin saja? Jadilah Trio Imut, yang video klip perdananya “Muruk Seni” hingga berita ini dibuat, sudah meraih 987,268 viewers. Hasil dari penayangan inilah yang kemudian diputar kembali untuk memproduksi rekaman ke-2, “Bantu Ibu”. (231)

Exit mobile version