GRUP musik reggae The Smallaxe meluncurkan rekaman terbaru. Bukan satu, tapi dua lagu sekaligus, atau mereka sebut dwingle (dua single). Satu lagu bernuansa spiritual berjudul “Gayatri Nusantara”, satunya lagi “Ragamovin Blues”.
“Kami garap single Gayatri Nusantara dengan harapan dapat turut serta membangkitan Nusantara Ini melalui karya musik. Karya bisa menyatukan Ibu Pertiwi tanpa memandang suku, agama, ras, dan kepercayaan,” ujar Gus Ndut, vokalis Smallaxe.
“Gayatri Nusantara” merupakan karya cipta bersama Gus Ndut bersama Agung Bagus Mantra, yang sekaligus memproduseri lagu ini. Untuk merampungkan rekaman yang digarap di Studio Pregina Art Showbiz ini, Smallaxe dibantu sejumlah seniman seperti Ary Palawara (Palawara Company ) yang mengisi flute, Sandy Lazuardy (biola) , dan Rama (saksopon).
Sedikit berbeda kesannya dengan single pertama, single ke-2 “Ragamovin Blues” menampilkan beragam sentuhan corak musik. Tak heran jika menjadi tantangan tersendiri bagi Smallaxe untuk menuntaskan lagu baru yang diciptakan sendiri oleh Gus Ndut ini.
“Ya, ini karya yang penuh tantangan tersendiri bagi kami yang terbiasa bermain reggae. Ini juga hasil dari sentuhan tangan dingin pak Agung Bagus Mantra yang memberikan tantangan kepada kami. Kenapa, di garapan ini kami menggabungkan beberapa unsur genre musik yakni reggae rock steady , blues , fusion dan ending-nya overtune rock n roll,” jelas Gus Ndut.
The Smallaxe mulai terbentuk 11 April 2010 dibentuk sebagai band untuk “ngamen” atau mencari job dengan main secara regular di sejumlah tempat hiburan di seputaran Kuta dan Sanur. Namun dalam perjalanannya, muncul “kegelisahan” kalau mereka hanya membawakan lagu-lagu dari band atau penyanyi lain.
Karena itulah, The Smallaxe mulai terdorong untuk menggarap lagu sendiri. Dukungan juga dorongan kuat dari sesama musisi dan grup reggae yang lebih dulu ada seperti Joni Agung & Double T. tak urung membesarkan semangat personel grup ini untuk berkarya di tengah kesibukan main regular.
Setelah hampir 7 tahun terbentuk, baru awal 2017 mereka merilis video klip untuk single pertama berjudul “Be Happy”, disusul sejumlah karya lain. The Smallaxe saat ini didukung personel, IB Darma Suarsa alias Gus Ndut (vokal), I Putu Widyana Samusu (gitar, vokal), Ketut Putra Sentana (keyboard, vokal), I Putu Gede Eka Putra (drum, vokal), dan additional bassist, Kadek. (231)