KAKAK beradik duet rekaman satu lagu, itu sudah biasa. Ayah atau Ibu dan anak duet menyanyi juga banyak terjadi. Lalu bagaimana kalau dua keluarga menyanyi bersama, lagunya pun lagu mengandung pesan religi?
Inilah yang dilakukan Gung Mas Pemayun bersama adik-adik dan sang Ibu. Beramai-ramai, dengan membawa nama Gung Mas Pemayun & Family, mereka meluncurkan lagu Rahina Nyepi. Momentum umanis Galungan, Kamis (29/2) sengaja dipilih untuk memperkenalkan lagu ini, sekaligus menyambut Hari Nyepi Caka, 11 Maret mendatang.
Tak hanya melibatkan sang ibu, Gung Widia Pemayun juga kedua adiknya, Gung Mirah Pemayun dan Gung Mutiara Pemayun, lagu Nyepi juga didukung satu keluarga lain. Gus Panji, penyiar radio yang juga menyanyi, turut bersama dua putranya, Gus Jaya dan Gus Raditya.
Menurut Gung Mas Pemayun, rencana merekam lagu Rahina Nyepi yang diciptakan Dek Artha sudah ada sejak tahun lalu. Namun karena kesibukan di sekolah dan kegiatan lain, rencana ini tertunda. Di awal 2024, sang Ibu tetiba teringat kembali dan langsung pasang target untuk menuntaskan lagu.
“Semuanya benar-benar dadakan dan berlangsung singkat. Awalnya ketika saya menghubungi Dek Artha untuk rekaman dan menggarap musik, lagu ini rencananya hanya untuk anak-anak. Tetiba muncul ide menjadikan lagu seperti sahut-menyahut antara orang dewasa dan anak. Bingung, siapa dong yang mengisi suara orang dewasa. Dek Artha langsung menyebut saya saja,”cerita Gung Widia Pemayun.
Awalnya ia mengaku tak yakin, namun setelah dibujuk dan diyakinkan bisa, lalu mencoba rekaman, semuanya berlangsung singkat. Terbersit ide, kalau hanya suara anak-anak dan Ibu kurang lengkap, tambah lagi ide memasukkan suara bapak-bapak. Pilihan jatuh kepada Gus Panji.
Diakui, sebelum ini sudah banyak lagu bertema Nyepi yang digarap. Namun berbeda dengan rekaman Gung Mas Pemayun & Family, selain direkam “keroyokan”, seperti ada kesan tanya jawab atau bertutur antara orang dewasa dan anak-anak mengenai makna hal-hal seputar perayaan Nyepi.
“Kesannya secara tidak langsung turut mengajarkan dan memberikan pemahaman kepada anak-anak tentang pelaksanaan nyepi melalui bernyanyi, selain mengenalkan mereka dengan dunia musik juga,” komentar Gus Panji.
Meskipun dikejar target waktu tayang dan dikebut penggarapannya, lagu “Nyepi” diupayakan semaksimal mungkin tak hanya kualitas rekaman dan aransemen musik, juga penggarapan video musik oleh Raffly J’ Flames. Selain para penyanyi pendukung, video juga menampilkan pemeran pendukung untuk visualisasi sejumlah adegan. (231)