LAMA merantau di negeri orang, Evie akhirnya memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya, Bali. Bahkan ke depan ia pun berencana untuk menata hidup di Bali saja. Dengan dukungan sang suami, Robert Dabrowska, Evie “meneruskan” pekerjaannya di bidang kuliner, dengan membuka restaurant di pintu masuk kawasan BTDC, Nusa Dua.
Lalu bagaimana dengan aktivitas lain yang juga menjadi hobinya, menyanyi? Evie mengaku terus terang sulit meninggalkan kegemarannya dalam hal tarik suara. Karena itu ia pun mengaku ingin menyanyi, rekaman lagi. Bahkan kabarnya ia sudah mendapat satu lagu dari Jun Bintang.
“Kalau saya ingin menyanyi lagi, bukan karena mencari popularitas, atau mau mencari rejeki di sana. Ya hanya untuk menyalurkan hobi saja,” kilahnya.
Di blantika musik pop Bali, nama Evie dikenal sebagai penyanyi solo setelah merilis album “Main Api” di tahun 2004, yang juga menghasilkan hit “Bunga Mawa”. Setahun berikutnya, ia mencoba merubah karakter dengan memainkan musik rock dan membentuk band Evidemi. Namun tak lama setelah merilis album “Sori Gen Malu”, Evie memutuskan berangkat ke luar negeri karena mendapat kesempatan bekerja di Amerika. Di sana pula, Evie akhirnya kecantol dengan rekan kerjanya, seorang bule asal Polandia bernama Robert Dabrowska yang kemudian menyuntingnya. *adn